banner 728x250

Terjadi Antrean Panjang Di SPBU Simpang Perdau, Polsek Bengalon Lakukan Penertiban

POLRESKUTIM.COM, – Dalam rangka tetap terpeliharanya keamanan dan ketertiban masyarakat serta antisipasi dan pencegahan adanya gangguan kamtibmas di SPBU, Personil Polsek Bengalon melakukan penertiban kendaraan roda 2 maupun roda 4 yang sedang mengisi BBM di SPBU Simpang Perdau, Kecamatan Bengalon, Kabupaten Kutai Timur, Selasa (5/10/21) Pukul 09:40 Wita pagi ini.


Kegiatan tersebut dipimpin oleh Iptu Gulden S bersama dengan Kanit Reskrim Polsek Bengalon dan 2 Personil lainnya menghimbau kepada masyarakat agar selalu tertib berlalu lintas dan melengkapi surat-surat kendaraan baik roda 2 maupun roda 4, tertib saat antri BBM di SPDU, dan manfaatkan dengan baik BBM tersebut sesusai dengan kebutuhan agar tidak terjadi kelangkaan BBM.

Tidak hanya itu kami juga mengingatkan ditengah pandemi virus Corona atau Covid-19 masyarakat di imbau untuk tetap mematuhi protokol kesehatan yang sudah di tentukan oleh pemerintah dengan melakukan (3M) Menjaga jarak Memakai Masker, Mencuci Tangan guna memutuskan mata rantai virus covid-19 ini.”

Tujuan kegiatan sambang ini di lakukan pada saat masyarakat melakukan pengisian antrian BBM agar dapat berjalan dengan aman, tertib dan lancar serta memberikan rasa aman kepada masyarakat pada saat pengisian BBM.

HUMAS POLRES KUTAI TIMUR

Response (1)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *